Fungsi bahasa dalam komunikasi bisnis merupakan komponen yang bisa mengembangkan bisnis dengan lebih baik. Bahasa, bagaimana pun juga, merupakan salah satu komponen-komponen komunikasi yang tentu saja tidak bisa dilepaskan begitu saja. Tanpa adanya bahasa, komunikasi mungkin tidak bisa terjadi dengan begitu baik. Dalam komunikasi secara umum, bahasa saja sudah menjadi faktor yang penting. Apalagi bila kita kita membicarakan komunikasi bisnis, maka bahasa memang perlu untuk diperhatikan.
Ada beberapa macam fungsi dari bahasa yang bisa menunjang kelancaran di dalam bentuk komunikasi bisnis. Sebagaimana kita tahu, fungsi komunikasi bisnis itu sendiri adalah untuk mencapai kesepakatan-kesepakatan tertentu di bidang bisnis. Di dalamnya, bahasa bahkan termasuk kedalam etika komunikasi bisnis yang perlu diperhatikan. Tidak hanya antar pebisnis, namun juga kepada siapa sasaran dari bisnis yang sedang dijalankan tersebut. Lantas, apa saja fungsi dari bahasa ini?
- Alat utama dalam komponen komunikasi bisnis
Sebagai alat utama dalam komponen komunikasi, bahasa bisa memperlancar jalannya roda bisnis. Bahasa sebagai alat komunikasi memudahkan para pebisnis untuk mengkomunikasikan apa yang menjadi tujuan atau pun penawaran mereka kepada khalayak umum. Tentu saja ini adalah fungsi paling mendasar dari bahasa.
- Identifikasi diri
Bahasa juga bisa menjadi sumber identifikasi diri. Setiap suku dan bangsa membawa bahasanya sendiri-sendiri. Dengan adanya bahasa, orang lain bisa mengidentifikasi asal bisnis tersebut berasal. Tentu saja ini adalah fungsi yang cukup berguna, terutama ketika kita ingin mengetahui asal produk-produk tertentu.
- Sarana untuk membuat struktur logis
Bahasa juga bisa mengembangkan kerangka kerja yang logis dalam komunikasi bisnis. Tanpa adanya fungsi ini, proses bisnis yang sedianya bisa berjalan dengan terstruktur dan sistematis justru bisa timbul kekacauan. Tak heran bila kemudian bahasa menjadi begitu penting.
- Sarana untuk menciptakan kreativitas
Kreativitas adalah bagian yang juga penting dalam bisnis. Bahasa bisa mengembangkan sesuatu yang sifatnya lebih kreatif dengan hal ini. Sebagai contoh, banyak orang-orang sebagai pelaku bisnis mengeluarkan jargon-jargon tertentu pada produknya. Ini adalah bentuk kreativitas yang membuat produk tersebut menjadi lebih unik dan dikenal.
- Menghilangkan hambatan semantik dalam komunikasi bisnis
Hambatan semantik di dalam komunikasi adalah hambatan komunikasi bisnis yang berkaitan dengan bahasa. Fungsi bahasa dalam komunikasi bisnis tentu saja menghilangkan hambatan ini. Dengan adanya bahasa, masing-masing pihak bisa mengerti apa maksud dari komunikasi yang sedang dilakukan.
- Membangun jejaring luas hingga tingkat global
Bahasa juga memungkinkan pebisnis untuk membangun jaringannya dengan lebih luas hingga di tingkat global. Ini merupakan sebuah kelebihan dan keunggulan tersendiri dari bagaimana bahasa mampu membawa bisnis hingga mendunia. Tanpa adanya bahasa, bisnis mungkin belum tentu bisa dikenal oleh orang lain.
- Sarana untuk memudahkan promosi
Bicara bisnis tentu tidak akan jauh-jauh dari pemasaran dan promosi. Bahasa akan memudahkan pelaku bisnis untuk mempromosikan produknya. Pelaku bisnis tentunya juga perlu memperhatikan siapa sasaran mereka sehingga penggunaan bahasa yang tepat bisa membuat produk ditawarkan dengan lebih baik.
- Sarana untuk memudahkan branding
Selain promosi, dalam komunikasi bisnis tentu juga dikenal istilah branding. Proses mengemas suatu produk sehingga “membekas” di hati konsumen bisa dilakukan dengan memaksimalkan fungsi bahasa dalam komunikasi. Pendekatan yang lebih tepat, dengan menggunakan bahasa-bahasa yang sesuai pada sasaran konsumen adalah salah satu strategi yang bisa digunakan.
- Sarana untuk memudahkan marketing
Marketing merupakan proses dari komunikasi bisnis yang juga tak kalah penting. Fungsi komunikasi pemasaran tentu saja masuk dalam kriteria ini. Bahasa menjadi komponen utama yang tak kalah pentingnya untuk membuat proses komunikasi pemasaran suatu produk menjadi lebih efektif.
- Menjembatani pihak yang terlibat dalam komunikasi
Pihak-pihak tertentu yang terlibat di dalam komunikasi juga membutuhkan suatu sarana agar mereka bisa saling terhubung. Dalam hal ini, bahasa adalah sarana yang paling tepat yang bisa membuat hubungan (koneksi) dari masing-masing pihak.
Beberapa poin di atas adalah hal-hal yang memang penting untuk diperhatikan. Bagaimana pun juga, bahasa adalah faktor utama yang perlu digunakan dalam komunikasi bisnis. Fungsi bahasa dalam komunikasi bisnis bisa menunjang bisnis menjadi lebih lancar dan berkembang secara signifikan.