Saat ini digital marketing atau pemasaran digital menjadi senjata yang cukup ampuh bagi mereka pelaku usaha online. Selain kemudahan dalam melakukan obrolan bersama dengan calon pelanggan, teknik ini juga memungkinkan produk anda bisa memiliki jangkauan luas dan pastinya bisa meningkatkan presentasi penjualan nanti.
Akan tetapi dalam berbisnis online ini tidak semua yang anda bayangkan, ada beberapa teknik Digital Marketing dan strategi marketing online yang harus anda kuasai agar nanti jualan anda bisa sesuai harapan. Dan berikut ini beberapa trik digital marketing yang bisa anda coba terapkan nantinya.
1. Membuat Content Marketing
Teknik yang pertama kali perlu anda lakukan adalah dengan membuat content marketing untuk produk anda. Pada dasarnya, content marketing ini merupakan bagaimana pemasaran yang berbentuk story telling kepada audiens.
Untuk bentuk pesannya sendiri bisa beragam, mulai dari berbentuk gambar, artikel blog, video, maupun hal lainnya yang bisa menarik perhatian para audiens kelak. Dan jangan lupa perhatikan juga beberapa kelebihan dan kekurangan komunikasi daring berikut.
Content marketing ini sendiri berbeda dengan teknik pemasaran tradisional yang secara terang-terangan didalamnya mengandung ajakan untuk membeli produk, memakai, dan masih banyak lagi. Akan tetapi saat ini konsumen sudah cerdas dan mereka bisa melakukan berbagai filter pada pesan iklan yang disampaikan.
Banyak konsumen saat ini yang lebih suka dengan konten iklan asli, dinamis, serta bisa dengan mudah dibagikan. Dan Content Marketing yang baik ialah yang benar-benar original dan bisa mendapat kepercayaan dari para konsumen, dengan begini pada akhirnya bisa membangun reputasi dari merk yang dijual.
Selain itu, Content Marketing ini juga memiliki fungsi lain yang tak kalah pentingnya untuk anda pahami, seperti meningkatkan traffic website, meningkatkan penjualan produk, mendapatkan prospek dari iklan, serta mendapatkan prospek usaha anda kedepannya.
2. Pakailah Sosial Media Dengan Tepat
Mungkin untuk teknik satu ini sudah banyak yang menggunakannya, mereka memanfaatkan minimal satu sosial media untuk menawarkan bisnisnya. Sosial media ini sekarang menjadi salah satu alat pemasaran terbaik agar bisa terhubung dengan para calon konsumen secara real time.
Untuk strategi komunikasi pemasaran melalui jejaring sosial yang kuat tersebut perlu menggabungkan semua forum media sosial yang sesuai dengan bisnis anda saat ini bisa menjadi senjata yang sangat kuat untuk melawan kompetitor.
Sejumlah sosial media yang dimaksud ini diantaranya seperti Twitter, Instagram, Facebook Linkedin, dan masih banyak lagi. Setiap sosial media ini pasti memiliki tujuan yang berbeda-beda,seperti contohnya Twitter yang banyak dijadikan para pelanggan mengajukan keluhan maupun pertanyaan seputar produk, sementara untuk sosial media yang lebih menonjolkan konten gambar, maka Instagram tempatnya.
3. Lakukan Optimasi Website Memakai SEO
Saat ini, keputusan para konsumen sebelum membeli sebuah produk didasari dengan informasi mendalam tentang produk tersebut, dan kehadiran website ini menjadi hal yang sangat penting sebagai pelengkap dari sosial media yang sudah berjalan.
Dalam pembuatan situs website ini pun juga tidak boleh asal-asalan, dimana harus memiliki desain yang menjadi citra perusahaan tersebut. Dan dalam pada optimalisasi sebuah website ini harus memenuhi serangkaian cara, mulai dari rancangan web, mencari kata kunci yang relevan, hingga mengedit metadata untuk memudahkan pencarian website di mesin pencari.
Dalam hal ini, teknik digital marketing yang bisa kalian pakai adalah mengoptimalkan SEO (Search Engine Optimization). Dalam hal ini kalian membutuhkan konten yang menarik dan terus update dengan apa yang dicari oleh para konsumen.
Untuk melakukan teknik SEO ini memang dibutuhkan kesabaran karena memang butuh waktu, namun jika sudah berhasil maka anda tinggal menikmati hasilnya saja nanti. Selain itu, perhatikan juga beberapa komponen pendukung komunikasi daring lainnya yang bisa mendongkrak pemasaran.
4. Bikin Website yang Responsif
Pengguna perangkat seluler seperti smartphone saat ini memang sangat tinggi, dan menggapai konsumen dari sektor tersebut sekarang menjadi sebuah standar digital marketing yang harus anda kuasai.
Hal ini tentu tidak mengherankan, karena mayoritas pengguna internet saat ini menghabiskan waktunya dengan memanfaatkan smartphone saja.
Maka dari itu memiliki sebuah website yang responsive untuk para pengguna perangkat mobile ini menjadi hal terpenting yang tak boleh anda abaikan begitu saja.
Dengan memiliki program responsive pada website, maka anda bisa membuat sebuah situs web yang bisa menyesuaikan tampilannya pada semua jenis smartphone, sehingga konten anda tetap menarik.
5. Gunakan SEM Untuk Dapat Peringkat Atas
Selain menggunakan SEO, teknik Digital Marketing lain yang bisa anda pakai saat ini adalah SEM (Search Engine Marketing). Kedua fitur ini sebenarnya tidak jauh beda, hanya saja untuk SEM ini anda diharuskan untuk mengiklankan situs anda di dalam mesin pencari.
Dimana dari beberapa pemasaran online, Google Adwords menjadi salah satu SEM yang paling sering digunakan oleh pelaku usaha. Akan tetapi perhatikan juga beberapa ciri ciri pemasaran yang baik dalam menarik konsumen ini agar bisa lebih lancar.
Nah dengan memanfaatkan hal ini, maka situs anda nantinya bisa menjadi yang teratas dan direkomendasikan oleh Google sesuai dengan keyword yang anda incar.
Yang perlu anda ingat disini adalah, anda perlu membayar per klik yang dilakukan customer, dan media yang sering kali digunakan adalah Tweet Promosi, dan Facebook Ads.
6. Pakai Affiliate Marketing Untuk Promosi Iklan
Affiliate Marketing ini adalah jenis Digital Marketing yang bisa anda gunakan untuk melakukan promosi penawaran mengenai layanan yang diberikan orang lain pada website anda.
Ada dua Affiliate Marketing yang bisa anda gunakan, seperti hosting video ads ataupun Youtube lalu mengupload link affiliate.
7. Letakkan Konten Marketing Pada Native Ads
Langkah selanjutnya yang bisa anda gunakan kali ini adalah menempatkan konten marketing tadi di Native Ads. Native Ads ini sendiri mengacu pada iklan utama berisikan konten yang akan ditampilkan pada platform media bersama maupun pada konten non-prabayar lain.
Dengan begini maka anda pun bisa menyesuaikan budget serta kebutuhan dari website anda sendiri. Nah untuk contoh pengguna Native Ads ini adalah seperti postingan yang telah disponsori oleh BuzzFeed.
8. Mengatur Otomatisasi Pemasaran Secara Tepat
Otomatisasi pemasaran yang dimaksud disini adalah mengacu pada perangkat lunak atau software yang memiliki fungsi untuk mengotomatisasi pemasaran dasar anda. Sistem ini sangat tepat digunakan karena pasti akan memudahkan anda dalam mengelola bisnis online.
Beberapa departemen marketing yang seringkali mengotomatiskan tugas berulang ini sudah banyak sekali, meskipun sebenarnya tugas ini bisa mereka lakukan secara secara manual. Nah inilah yang dimaksud dengan teknik yang memudahkan dalam era digital marketer.
Beberapa pekerjaan otomatisasi pemasaran ini diantaranya menyusun postingan di media sosial, update daftar kontak pelanggan yang disimpan, memimpin alur kerja dengan baik, hingga membuat laporan soal campaign dari sebuah digital marketing.
9. Gunakan Email Marketing Untuk Berkomunikasi dengan Konsumen
Nah mungkin untuk cara yang satu ini sangat jarang sekali dilakukan oleh pemilik usaha, padahal sebenarnya tehnik ini cukup penting dilakukan. Dengan menggunakan email markering ini tujuannya agar tersampaikannya informasi penting mengenai bisnis online yang sedang anda jalani saat ini.
Selain itu, email marketing ini juga bisa anda manfaatkan untuk melakukan promosi produk, info diskon, hingga info acara atau event yang sedang anda adakan. Isi dari email ini juga berupa ajakan kepada para konsumen untuk mengunjungi tautan atau situs yang anda inginkan.
Dan berikut ini ada beberapa jenis email yang bisa dipakai untuk melakukan campaign email pemasaran:
- Email sapaan bagi calon pelanggan maupun pelanggan anda
- Menindaklanjuti email pengunjung website yang biasanya dipakai dalam mendownload sesuatu
- Pengikut situs bulletin blog
- Promosi program atau liburan yang ditujukan kepada member
- Sejumlah tips untuk program pengasuhan kepada konsumen
Cukup sekian pembahasan tentang teknik Digital Marketing, semoga ulasan diatas tadi bermanfaat dan bisa menambah wawasan anda nantinya. Ketahui juga pembahasan lain mengenai perkembangan pemasaran dari masa ke masa yang penting untuk dihayati dan dipelajari.