Komunikasi interpersonal adalah salah satu kemampuan komunikasi yang harus dimiliki oleh semua orang. Tentunya tidak semua orang harus memiliki keahlian komunikasi interpersonal layaknya yang dimiliki oleh ahli komunikasi, akan tetapi setidaknya kita perlu memiliki kemampuan komunikasi interpersonal yang cukup untuk beraktivitas. Dengan kemampuan komunikasi interpersonal yang baik, maka aktivitas kerja dan berbagai aktivitas lainnya akan bisa kita lakukan dengan relatif lebih mudah, khususnya apabila hal tersebut berhubungan dengan aktivitas komunikasi dengan pelanggan atau konsumen.

Lalu apa yang harus kita lakukan apabila kita merasa bahwa komunikasi interpersonal yang kita miliki belum begitu bagus? Jangan khawatir, seperti keahlian yang lainnya, kemampuan melakukan komunikasi interpersonal adalah keahlian yang bisa kita dapatkan dengan melakukan berbagai latihan. Dengan kata lain, kamu bisa melakukan cara meningkatkan komunikasi interpersonal yang akan kita bahas di bawah ini untuk meningkatkan kemampuan komunikasi interpersonal yang kamu miliki.

Bagaimana? Sudah siapkah kamu untuk berlatih? Berikut ini adalah beberapa cara meningkatkan komunikasi interpersonal yang bisa kamu lakukan mulai saat ini juga!

1. Melatih untuk bersimpati

Simpati adalah suatu kemampuan yang pada umumnya dimiliki oleh semua orang, walaupun dengan kadar yang berbeda-beda. Pada dasarnya, simpati adalah sebuah kemampuan untuk memahami apa yang telah dilalui oleh orang lain sehingga kita mengerti alasan mengapa ia berperilaku atau memiliki kepribadian tertentu. Dengan simpati yang baik kita bisa memahami lawan bicara kita dengan lebih dalam. Hal yang sama juga bisa kamu terapkan pada public speaking, seperti yang kita bahas dalam teori public speaking.

2. Melatih untuk berempati

Bisa dibilang bahwa empati adalah suatu tahap berikutnya yang akan muncul setelah kita melakukan simpati. Empati membuat kita tidak hanya memahami apa yang telah mereka lalui, akan tetapi juga seolah-olah merasakan apa yang telah mereka rasakan sehingga dorongan kita dalam merespons mereka biasanya akan menjadi lebih baik, karena aspek emosional yang dimiliki oleh lawan bicara ikut tersentuh. Kamu bisa memiliki komunikasi interpersonal yang baik apabila kamu bisa berempati dengan baik.

3. Berlatih intonasi

Dalam komunikasi interpersonal, terutama komunikasi yang dilakukan dengan suara, intonasi memegang peran penting dalam pemaknaan yang dimiliki oleh komunikan. Intonasi adalah ‘bahasa tubuhnya’ komunikasi lisan, oleh karena itu kamu harus bisa berkomunikasi dengan intonasi yang sesuai agar pesan-pesan yang kamu sampaikan bisa tertangkap dengan sebagaimana mestinya.

4. Berlatih pemilihan diksi

Selain intonasi, diksi juga memiliki peranan yang penting dalam komunikasi. Ada komunikasi yang lebih bersifat persuasif dan berhasil mengajak orang lain untuk melakukan tindakan tertentu karena pemilihan diksi yang tepat, dan ada pula komunikasi jenis lain yang berhasil mencapai tujuannya karena pemilihan diksi yang tepat. Oleh karena itulah, perhatikan bahasa yang kamu gunakan ya, karena bahasa adalah salah satu komponen komponen komunikasi interpersonal yang paling penting khususnya dalam komunikasi langsung.

5. Berlatih memahami kultur komunikan

Kultur komunikan akan mempengaruhi persepsi mereka terhadap gaya bahasa yang kamu pilih, intonasi yang kamu gunakan dan lain sebagainya. Sehingga hal ini pun penting untuk diperhatikan. Cara meningkatkan komunikasi yang satu ini bisa kamu terapkan baik pada komunikasi lisan ataupun tidak, karena hal ini tetap mempengaruhi proses komunikasi interpersonal.

6. Berlatih berbasa-basi

Walaupun terkesan bahwa basa-basi itu tidak penting, akan tetapi dalam beberapa kasus, basa-basi memiliki peranan yang cukup penting terutama untuk menjalin keakraban yang lebih kuat dengan orang lain atau orang yang baru kamu kenal, sehingga kemampuan komunikasi interpersonal yang kamu miliki pun menjadi lebih baik.

7. Mencoba berkenalan dengan orang baru

Berkenalan dengan orang baru akan melatihmu dalam mencari topik pembicaraan yang tepat, gaya bahasa yang tepat dan juga momen yang tepat untuk melakukan komunikasi. Dengan melakukan latihan ini, kamu pasti akan merasa lebih pede ketika berkomunikasi dengan orang lain.

8. Mengikuti berbagai macam perkumpulan

Mengikuti berbagai macam perkumpulan akan membantumu dalam mengenali berbagai macam karakter orang, sehingga kamu bisa memahami bagaimana cara berkomunikasi yang tepat untuk masing-masing karakter sesuai dengan yang telah kamu pelajari dan kamu temukan. Dalam hal komunikasi kelompok, juga tidak ada bedanya sebagaimana bisa kamu baca pada teori komunikasi kelompok menurut para ahli. Dengan kata lain, kamu bisa belajar baik komunikasi interpersonal ataupun komunikasi kelompok sekaligus ketika hal ini kamu lakukan.

9. Mempelajari berbagai teknik komunikasi interpersonal

Selain melakukan berbagai macam cara di atas, cara meningkatkan komunikasi interpersonal lainnya adalah dengan cara mempelajari berbagai teknik komunikasi interpersonal yang banyak disediakan di berbagai tempat, baik melalui buku, situs website, dan berbagai macam sumber daya lainnya yang bisa kamu gunakan untuk belajar komunikasi.

10. Melakukan komunikasi interpersonal dengan rutin

Agar bisa meningkatkan kemampuan dalam komunikasi interpersonal, tentunya kita harus selalu melakukan berbagai komunikasi interpersonal dengan berbagai macam orang, sehingga keahlian komunikasi interpersonal yang kita miliki akan senantiasa terasah dan bisa berkembang menjadi lebih baik dan lebih baik lagi. kalau kamu ingin berlatih komunikasi kelompok pun juga harus dilakukan dengan cara yang sama ya, yaitu rutin berlatih komunikasi kelompok.

11. Belajar pada yang ahli

Belajar pada yang ahli, seperti meminta saran dan lain sebagainya, adalah salah satu cara meningkatkan komunikasi interpersonal yang mungkin bisa kamu lakukan apabila kamu memiliki teman atau kenalan yang ahli dalam melakukan komunikasi interpersonal. Di sisi lain, apabila kamu ingin melihat faktor pembentuk komunikasi kelompok, maka kamu bisa melihat faktor yang mempengaruhi komunikasi kelompok sehingga kamu pun bisa jadi ahli dalam melakukan komunikasi kelompok.

12. Mengikuti kursus

Kursus keterampilan komunikasi interpersonal bisa kamu ikuti. Hasilnya memang tidak akan langsung signifikan, karena pengembangan dari materi kursus idealnya kamu lakukan secara mandiri di luar kursus yang kamu ikuti. Akan tetapi apabila kursus yang kamu ikuti sangat baik, bisa jadi kemampuan komunikasi interpersonal yang kamu miliki bisa meningkat dengan pesat.

13. Mengikuti seminar komunikasi

Seminar adalah salah satu tempat yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan berbagai pengetahuan baru, khususnya mengenai topik yang dibicarakan dalam seminar tersebut. Oleh karena itu kamu pun bisa mengikuti seminar komunikasi interpersonal sebagai cara meningkatkan komunikasi interpersonal.

Itulah beberapa cara meningkatkan komunikasi interpersonal yang bisa kamu lakukan. Jangan lupa untuk mempelajari elemen elemen komunikasi interpersonal atau faktor-faktor pembentuk komunikasi interpersonal supaya kamu memahami komunikasi interpersonal dengan lebih baik ya.

Semoga dengan berbagai cara di atas, kamu bisa meningkatkan kemampuan komunikasi interpersonal yang kamu miliki ya!

Recent Posts

Stonewalling: Pengertian dan Dampaknya

Perdebatan maupun pertengkaran dalam sebuah hubungan memang menjadi sebuah hal yang wajar terjadi, namun yang…

3 years ago

Komunikasi Pemasaran Terpadu – Pengertian, Tujuan, Strategi, Proses

Dalam menjalankan sebuah usaha, berkomunikasi menjadi hal yang perlu dilakukan dan tidak boleh diabaikan begitu…

4 years ago

6 Strategi Komunikasi Efektif Saat Pandemi

Seperti yang diketahui, dengan maraknya pandemi Covid-19 yang menyerang hampir ke penjuru dunia, banyak aktifitas…

4 years ago

8 Tips Komunikasi Efektif Di Media Sosial

Sosial media menjadi sebuah lahan promosi yang cukup menguntungkan dan bisa dengan mudah untuk digunakan…

4 years ago

9 Teknik Digital Marketing Paling Efektif

Saat ini digital marketing atau pemasaran digital menjadi senjata yang cukup ampuh bagi mereka pelaku…

4 years ago

5 Contoh Komunikasi Terapeutik Pada Lansia

Komunikasi  Teraupetik adalah sejenis komunikasi yang dirancang dan direncanakan dengan tujuan terapi untuk membina hubungan…

4 years ago