Media Komunikasi

5 Fungsi Pameran sebagai Sarana Komunikasi

Kreativitas menjadikan fungsi pameran sebagai sarana komunikasi tidak terbantahkan. Ya, pameran biasanya dilakukan ketika ada suatu karya yang perlu untuk dipublikasikan dan sengaja diperlihatkan untuk bisa diketahui oleh khalayak umum. Melalui pameran, sebenarnya ada banyak hal yang bisa kita dapatkan. Kita bisa mendapat informasi baru, hiburan atau hal lain yang tentunya sesuai dengan apa yang kita minati. Maka, tidak heran jika kemudian pameran juga memiliki keterkaitan erat dengan komunikasi.

Baca juga:

Pembahasan kali ini akan mengupas mengenai bagaimana komunikasi dan pameran bisa memiliki keterkaitan. Pameran sebagaimana sudah dijelaskan sebelumnya, merupakan kegiatan untuk memperlihatkan beragam karya dari seorang penggiat seni rupa. Berikut ini adalah beberapa macam fungsi dari pameran sebagai media atau sarana komunikasi:

  1. Memberikan Ide dan Gagasan Baru

Sebagai sarana komunikasi, pameran bisa menyuguhkan ide dan beragam gagasan baru melalui karya yang sedang ditampilkan. Nantinya, gagasan baru tersebut bisa dikemas menjadi sesuatu yang memang unik dan berbeda. Kadang makna dari karya yang dipamerkan seringkali tersirat, akan tetapi ini cukup efektif untuk membuat seseorang menjadi lebih tertarik mengenai apa yang sebenarnya ingin disampaikan oleh pembuat karya.

  1. Membagikan Informasi Melalui Karya

Selain ide atau gagasan baru, penyampaian informasi juga bisa dilakukan melalui pameran. Pameran bisa menghimpun banyak orang dalam satu waktu. Ini bisa menjadi sarana komunikasi yang efisien karena mampu memberikan informasi dalam satu waktu tetapi melibatkan banyak orang sekaligus. Karya yang ditampilkan umumnya juga akan menarik perhatian orang yang memang menaruh minat pada hal tersebut. (Baca juga: Jenis-jenis penyiaran)

  1. Memberikan Kritik Sosial

Kritik sosial merupakan salah satu fungsi pameran sebagai sarana komunikasi lainnya. Pameran sosial bisa menampilkan beragam karya yang memuat pesan-pesan tertentu. Salah satunya adalah kritik mengenai kejadian atau hal-hal yang memang ada di lingkungan sekitar. Ini juga bisa membantu terutama untuk menyadarkan banyak orang mengenai hal yang dirasa penting seperti misalnya kesadaran untuk menjaga lingkungan, kesadaran untuk berpolitik dengan baik, dan lain sebagainya. (Baca juga: Peran media dalam humas)

  1. Menciptakan Kreativitas Baru

Kreativitas bisa muncul melalui pameran. Sebagai sebuah sarana komunikasi, pameran bisa memungkinkan menjadi wadah untuk berkumpulnya orang-orang dengan minat yang sama. Nantinya, akan timbul inspirasi dari situ yang akan berkembang pada hal-hal baru yang bisa saja menarik dan unik. Ini adalah fungsi pameran yang memang baik. (Baca juga: Komunikasi visual)

  1. Menghubungkan Karya dan Pengetahuan

Terakhir adalah bagaimana karya dan pengetahuan bisa saling terhubung dengan baik. Melalui karya, ternyata pengetahuan orang juga bisa semakin bertambah. Kita akan belajar lebih banyak mengenai hal-hal baru yang ditampilkan melalui pameran seni atau hal lainnya. Ini adalah sebuah hal yang memang cukup menarik.

Jadi, itulah berbagai macam fungsi dari pameran jika dikaitkan dengan komunikasi. Kita juga bisa melihat bahwa sebagai sebuah sarana komunikasi, pameran mampu menghimpun banyak orang sekaligus sehingga membuat penyebaran informasi menjadi lebih cepat. Ini merupakan fungsi pameran sebagai sarana komunikasi yang cukup baik dan penting.

Recent Posts

Stonewalling: Pengertian dan Dampaknya

Perdebatan maupun pertengkaran dalam sebuah hubungan memang menjadi sebuah hal yang wajar terjadi, namun yang…

3 years ago

Komunikasi Pemasaran Terpadu – Pengertian, Tujuan, Strategi, Proses

Dalam menjalankan sebuah usaha, berkomunikasi menjadi hal yang perlu dilakukan dan tidak boleh diabaikan begitu…

4 years ago

6 Strategi Komunikasi Efektif Saat Pandemi

Seperti yang diketahui, dengan maraknya pandemi Covid-19 yang menyerang hampir ke penjuru dunia, banyak aktifitas…

4 years ago

8 Tips Komunikasi Efektif Di Media Sosial

Sosial media menjadi sebuah lahan promosi yang cukup menguntungkan dan bisa dengan mudah untuk digunakan…

4 years ago

9 Teknik Digital Marketing Paling Efektif

Saat ini digital marketing atau pemasaran digital menjadi senjata yang cukup ampuh bagi mereka pelaku…

4 years ago

5 Contoh Komunikasi Terapeutik Pada Lansia

Komunikasi  Teraupetik adalah sejenis komunikasi yang dirancang dan direncanakan dengan tujuan terapi untuk membina hubungan…

4 years ago