Komunikasi Organisasi

7 Contoh Iklim Komunikasi dalam Sebuah Organisasi atau Perusahaan

Salah satu pembahasan menarik ketika kita membicarakan tentang komunikasi organisasi adalah contoh iklim komunikasi dalam sebuah organisasi atau perusahaan. Iklim komunikasi dimaknai sebagai koleksi dan pola lingkungan yang dapat menentukan timbulnya motivasi dan berfokus pada persepsi-persepsi logis (masuk akal) serta bisa dinilai. Pada dasarnya, bila sudah tercipta iklim komunikasi yang baik dalam suatu organisasi maka perusahaan tersebut bisa melangsungkan proses interaksi yang baik demi kemajuan dalam proses pengembangan perusahaan tersebut.

Ada banyak penjelasan mengenai iklim komunikasi ini. Secara lebih nyata, kita bisa melihat contoh apa saja yang bisa diamati sebagai bagian dari iklim komunikasi yang ada dalam sebuah wadah atau organisasi. Ini akan menjadi sebuah hal yang menarik. Contoh iklim komunikasi ini berdasarkan dari dimensi-dimensi yang ada di dalamnya bisa mencegah timbulnya hambatan komunikasi organisasi. Simak beberapa poin contoh dari iklim organisasi berikut ini:

  1. Fleksibilitas

Iklim komunikasi yang pertama yaitu tentang fleksibilitas. Arus dan dinamika informasi yang ada di dalam perusahaan harus dipandang sebagai sesuatu yang fleksibel. Ini mengandung arti bahwa komunikasi jangan sampai memiliki sifat yang kaku. Jika komunikasi tersebut memiliki kekakuan tersendiri, maka anggota organisasi atau karyawan perusahaan akan sulit menyampaikan apa yang menjadi pendapatnya. Efektivitas komunikasi interpersonal bisa lebih optimal

  1. Tanggung Jawab

Iklim komunikasi selanjutnya adalah iklim komunikasi yang bertanggung jawab. Artinya, setiap pesan dan informasi yang ada dalam organisasi tersebut harus bisa dipertanggungjawabkan dengan baik. Bila ada informasi yang justru melemahkan kekuatan perusahaan, tentu ini bisa merusak kepercayaan dari setiap anggota dan dapat menyebabkan kekacauan tersendiri. Salah satu faktor penyebab gagalnya komunikasi dalam organisasi adalah tidak adanya iklim komunikasi yang bertanggung jawab.

  1. Standar

Komunikasi juga harus memiliki standar-standar tersendiri. Dilihat dari dimensi ini, kita bisa melihat contoh bagaimana sebuah perusahaan menetapkan SOP terkait dengan proses interaksi antar karyawannya. Paling mudah misalnya adalah pengaturan pada saat menerima telepon. Beberapa perusahaan seperti rumah sakit misalnya, mengharuskan etika komunikasi lewat telepon dengan tertata dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

  1. Penghargaan

Contoh iklim komunikasi dalam sebuah organisasi atau perusahaan selanjutnya yakni tentang pengakuan dan penghargaan. Pengakuan akan kinerja seseorang akan memiliki manfaat positif dalam kelangsungan bisnis perusahaan ataupun pengembangan organisasi. Reinforcement bisa diberikan sebagai bentuk bahwa individu tersebut diakui keterlibatannya. (Baca juga: Pengaruh komunikasi bisnis dalam perusahaan)

  1. Kejelasan

Iklim selanjutnya yaitu tentang kejelasan. Perusahaan atau organisasi harus mampu menciptakan kondisi dimana kebebasan informasi tetap pada koridor yang jelas. Komunikasi yang jelas akan memberikan satu persepsi untuk mencapai tujuan yang sama. Simpang siurnya informasi harus dihindari supaya iklim ini bisa tercipta.

  1. Komitmen

Proses komunikasi yang berkomitmen adalah bentuk dari iklim yang cukup bagus untuk diciptakan. Komitmen mengandung arti sebuah konsistensi dari adanya pesan dalam komunikasi di organisasi tersebut. Konsistensi tersebut akan selaras dengan tujuan dari organisasi atau perusahaan yang hendak dicapai.

  1. Dukungan

Sifat saling mendukung dalam komunikasi organisasi bisa menciptakan kerja sama yang baik. Iklim komunikasi yang saling mendukung ini bisa diciptakan supaya antar individu di dalam wadah organisasi bisa saling menjalin hubungan yang baik. Dengan adanya iklim suportif ini, maka perusahaan atau organisasi bisa berkembang dengan lebih baik. (Baca juga: Manajemen komunikasi dalam perusahaan)

Jadi, bagaimana? Apakah beberapa iklim komunikasi tersebut sudah tercipta di lingkungan sekitar kita? Kita bisa memulai untuk membangun iklim komunikasi yang kondusif sehingga mampu memberikan kontribusi terbaik dalam pengembangan organisasi atau perusahaan. Contoh iklim komunikasi dalam sebuah organisasi atau perusahaan tersebut cukup jelas dan membantu pemahaman kita.

Recent Posts

Stonewalling: Pengertian dan Dampaknya

Perdebatan maupun pertengkaran dalam sebuah hubungan memang menjadi sebuah hal yang wajar terjadi, namun yang…

3 years ago

Komunikasi Pemasaran Terpadu – Pengertian, Tujuan, Strategi, Proses

Dalam menjalankan sebuah usaha, berkomunikasi menjadi hal yang perlu dilakukan dan tidak boleh diabaikan begitu…

4 years ago

6 Strategi Komunikasi Efektif Saat Pandemi

Seperti yang diketahui, dengan maraknya pandemi Covid-19 yang menyerang hampir ke penjuru dunia, banyak aktifitas…

4 years ago

8 Tips Komunikasi Efektif Di Media Sosial

Sosial media menjadi sebuah lahan promosi yang cukup menguntungkan dan bisa dengan mudah untuk digunakan…

4 years ago

9 Teknik Digital Marketing Paling Efektif

Saat ini digital marketing atau pemasaran digital menjadi senjata yang cukup ampuh bagi mereka pelaku…

4 years ago

5 Contoh Komunikasi Terapeutik Pada Lansia

Komunikasi  Teraupetik adalah sejenis komunikasi yang dirancang dan direncanakan dengan tujuan terapi untuk membina hubungan…

4 years ago